Kesal Lihat #IndonesiaTerserah, Wanita Ini Sindir Habis-habisan Tenaga Medis yang Mengeluh

Wanita asal Padang menyeruakan pendapatnya terhadap tenaga medis yang membuat tagar Indonesia Terserah.

Wanita asal Padang menyeruakan pendapatnya terhadap tenaga medis yang membuat tagar Indonesia Terserah.

GridHEALTH.id - Beberapa waktu lalu, tenaga medis beraksi dengan menyuarakan #IndonesiaTerserah.

Aksi tenaga medis tersebut dilakukan lantaran kecewa dengan masyarakat yang seakan-akan tak peduli dengan wabah virus corona (Covid-19), karena banyaknya masyarakat yang bergerombolan di tengah wabah ini.

Baca Juga: Jumlah Dokter di Indonesia Paling Sedikit di Dunia, Para Tenaga Medis Geram Lihat Warga Belanja Baju Lebaran di Mal: 'Indonesia Terserah'

Aksi tenaga medis dengan #IndonesiaTerserah pun menjadi viral sampai-sampai menimbulkan respon pro kontra. Salah satunya seorang wanita asal Padang, Sumatera Barat.

Melalui video berdurasi 2 menit yang beredar di media sosial, wanita itu mengaku kesal ketika melihat unggahan #IndonesiaTerserah beberapa waktu lalu.

"Jangan mengeluh, aku jadi benci. Kesel aku, melihat postingan begini ya, Indonesia Terserah Kalian, Indonesia Suka-suka kalian. Dan sampai aku melihat ya, aku orang Padang, aku sendiri melihat 'Padang Suka-suka Kalian', kita udah capek katanya," ucap wanita tersebut.

Wanita itu secara blak-blakan meminta tenaga medis yang tidak mampu bertugas di garda terdepan menghadapi Covid-19 agar tidak usah banyak bertingkah.

Dia juga meminta tenaga medis sebaiknya berhenti dari profesi tenaga medis jika tidak mau menangani dan merawat warga.

Baca Juga: Keluhkan Minimnya APD, Seorang Dokter Ditangkap Polisi dan Dijebloskan ke Rumah Sakit Jiwa