Find Us On Social Media :

Berkah Pandemi Covid-19, Hazmat Karya Anak Bangsa Indonesia Lolos Standar Internasional

Baju APD Buatan Indonesia Lolos ISO 16604 Class 3.

GridHEALTH.id - Berkah Pandemi Covid-19, Hazmat Karya Anak Bangsa Indonesia Lolos Standar Internasional. 

Di awal pandemi virus corona, Indonesia sempat mengalami kekurangan alat pelindung diri (APD).

Terlebih, di masa pandemi virus corona seperti saat ini, sudah sewajarnya APD menjadi kebutuhan dan keharusan yang dipenuhi.

Sebab, untuk menangani pasien Covid-19, petugas medis perlu mengenakan APD yang diusahakan dikenakan tiap delapan jam sehari atau saat bertugas.

Baca Juga: Keluhkan Minimnya APD, Seorang Dokter Ditangkap Polisi dan Dijebloskan ke Rumah Sakit Jiwa

Berbagai perusahaan baik dalam maupun luar negeri kemudian memproduksi APD yang nantinya akan digunakan para petugas medis, salah satunya PT Stritex.

Rupanya, APD buatan Indonesia melalui PT Stritex lolos ISO 16604 Class 3, berdasarkan hasil pengujian dilakukan oleh Intertek Headquarter yang berbasis di Cortland, New York, Amerika Serikat.  

Baju APD dengan standar tinggi atau ISO 16604 Class 3 merupakan spesifikasi yang wajib dikenakan para tenaga medis sehingga keamanan dan keselamatan terjamin.

Baca Juga: Terlalu, Pesawat Berisi APD Untuk Jerman Diperintahkan Trump Ganti Arah ke AS!