Find Us On Social Media :

Update Covid-19; Kolombia Tembus Angka 50.000 Kasus Virus Corona, Ekuador Menyusul

Staf medis berbicara satu sama lain sebelum memasuki Unit Perawatan Intensif (ICU) untuk pasien yang menderita penyakit Covid-19, di rumah sakit El Tunal di Bogota, Kolombia 12 Juni 2020.

GridHEALTH.id - Dengan tambahan kasus baru virus corona yang dilaporkan Kolombia pada hari Minggu (14/6/2020) kemarin, dengan demikian kasus virus corona di negara dengan Ibu Kota Bogotá itu mencapai angka lebih dari 50.000.

Atau tepatnya, sampai dengan Minggu (14/6/2020), Kolombia mencatat kasus virus corona sebanyak 50.939 total kasus.

Dari jumlah itu, 19.822 kasus dinyatakan telah pulih, dan 1.667 lainnya telah meninggal dunia.

Baca Juga: Chile Terjadi Lonjakan Kasus Kematian Akibat Covid-19 Menkesnya Mundur, di Indonesia Pasien Meninggal Bertambah

Sementara itu, di negara tetangganya yakni Ekuador pun nyaris mendekati angka yang serupa.

Sejauh ini, Ekuador telah melaporkan kasus virus corona sebanyak 46.751, dan kasus kematian akibat virus corona mencapai 3.896 kasus.

Beberapa waktu lalu, virus penyebab penyakit Covid-19 telah menyebabkan fasilitas kesehatan Ekuador jadi kewalahan.

Baca Juga: Krisis Virus Corona di Ekuador, Jenazah Covid-19 Terlantar di Jalanan

Bahkan, di tepi jalan sepanjang Kota Guayaquil sempat banyak ditemukannya jenazah Covid-19 yang tak terurus, hingga menyebabkan wilayah tersebut tampak seperti film horor.