GridHEALTH.id - Beberapa waktu lalu, Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyatakan pemberhentian penyaluran dana ke Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO).
Donald Trump menganggap jika WHO terlalu membela negara China dibanding Amerika.
Selain itu, menurut Trump, WHO tidak transparan mengenai pandemi Covid-19.
Sementara itu, berbeda dengan Amerika Serikat, negara tetangga, Australia malah berminat menyumbangkan miliaran rupiah untuk WHO demi mendukung mengatasi Covid-19 di Indonesia.
Kabarnya, Australia akan memberikan sumbangan yang cukup fantastis, yaitu sekitar 6,2 juta dollar Australia atau setara dengan Rp 61 miliar.