Find Us On Social Media :

Arahan Presiden Jokowi Untuk Rakyatnya, Hidup Produktif dan Aman dari Corona di Masa AKB

Presiden RI Joko Widodo.

GridHEALTH.id - Arahan Presiden Jokowi Untuk Rakyatnya, Hidup Produktif dan Aman dari Corona di Masa AKB

Sejumlah sektor kini telah kembali dibuka dalam rangka mengembalikan perekonomian negara dan pendapatan masyarakat Indonesia.

Meskipun sejumlah sektor kini telah dibuka, penerapan protokol kesehatan dalam upaya mencegah penyebaran virus corona pun harus dilakukan secara ketat dan hati-hati.

Pasalnya, jika kita sembarangan tidak mengindahkan imbauan-imbauan pemerintah, maka bukan hanya diri sendiri yang akan merugi, tetapi juga orang sekitar yang tercinta juga bisa ikut terkena dampaknya.

Baca Juga: Berdamai dengan Virus Covid-19 ala Jokowi, Presiden Sudah Mempersilahkan Masyarakat Beraktivitas

Untuk itu, penting bagi seluruh masyarakat tetap melaksanakan berbagai aturan dan protokol kesehatan Covid-19.

Tak hanya itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga menyerukan agar seluruh masyarakat bisa beradaptasi dengan tatanan hidup baru meskipun diiringi dengan bayang-bayang wabah virus corona, setidaknya sampai vaksin wabah tersebut ditemukan.

Baca Juga: Jokowi Ingin Masyarakat Hidup Damai dengan Virus Corona, Begini Kenyataan 'New Normal Life' di Mata Ahli