Find Us On Social Media :

54,15 Persen Pasien Sembuh dari Covid-19 di Dunia, Sementara Indonesia Hanya 41,48 Persen

[Ilustrasi] pasien sembuh dari corona

Hal ini diungkapkan oleh Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona, Achmad Yurianto, di Graha BNPB, Jakarta Timur, Senin (29/6/2020).

Angka rata-rata sembuh dunia mencapai 54,15 persen, sedangkan angka rata-rata sembuh di Indonesia sebanyak 41,48%.

Baca Juga: Luar Biasa Kang Emil, Beda dengan Jatim, Pasien Sembuh Covid-19 Jabar Jauh Lebih Banyak dari yang Meninggal

"Kalau kita kaji terkait dengan data sembuh, maka angka rata-rata dunia kasus sembuh adalah 54,15 persen. Memang angka nasional kita masih di bawahnya, yaitu 41,48 %," kata Yuri.

Meski begitu, Yuri menyebut bahwa ada 18 provinsi di Indonesia yang angka sembuhnya di atas rata-rata angka sembuh dunia.

Baca Juga: Nol Kasus Baru dan Kematian serta 21 Pasien Dinyatakan Sembuh, Ini Reaksi Gubernur Kalimantan Barat

Bahkan, ada lima provinsi dengan angka kesembuhan rata-rata di atas 80%. Lima provinsi itu ialah Bangka Belitung, Yogyakarta, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, dan Gorontalo.