Find Us On Social Media :

Menkes Terawan Mendadak Minta Pemkot Surabaya Tunjukan Cara Penanganan Covid-19, Risma; Saya Kaget Bapak

Menkes Terawan Agus Putranto mendadak lihat cara kerja Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.

GridHEALTH.id - Usai mendapat sorotan tajam dari presiden Joko Widodo, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mendadak datang ke Kota Surabaya.

Alhasil Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini pun mengaku dibuat kaget akan kedatangan mantan Kepala RSPAD Gatot Subroto itu.

"Saya kaget bapak datang. Saya kok tidak diberitahu. Jadi ya begini sudah, beberapa bulan saya ngantornya di luar begini," jelas Risma dikutip dari Antara.

Dalam aksinya itu, Terawan mengaku ingin melihat langsung cara penanganan Covid-19 yang telah dilakukan oleh Risma.

Baca Juga: Pemindahan Pasien Covid-19 Surabaya ke Pulau Galang Diapresiasi Gubernur Khofifah, Namun ada Tapinya

Baca Juga: Setelah Masuk Zona Hitam, Risma Bahas Cara Kurangi Tingkat Kematian Pasien Covid-19 di Surabaya

Mendengar hal itu, menerangkan peta penyebaran Covid-19 di Kota Surabaya.

"Jadi begini pak. Kami punya petanya dan kami tahu seberannya di mana saja. Sehingga ini yang kami lakukan kalau ada warga yang terkonfirmasi, maka kami blokir wilayah itu," ungkap Risma.

Lebih lanjut , ia juga menjelaskan soal protokol kesehatan yang diterapkanya, seperti pedagang dan pembeli harus disiplin dan tak bersentuhan fisik.

Baca Juga: Beri Rp 20 Juta per Bulan untuk Biaya Anak, Istri Zumi Zola Bakal Bebas Besarkan Seorang Diri Tanpa Sang Ayah

"Setiap pedagang sudah melakukan transaksi keuangan pakai nampai supaya tak bersentuhan. Lalu ada tirai antara pedagang dan pembeli. Biar aman," tuturnya.

Setelah mendapat penjelasan, Terawan pun meminta Risma untuk melakukan inpeksi ke beberapa pasar untuk melihat langsung kedisipilinan antarpedagang dan pembeli.

Mereka lalu  menyaksikan langsung protokol kesehatan di Pasar Genteng dan melihat setiap jongko sudah dilengkapi tirai juga nampan untuk transaksi.

Baca Juga: Jabar Diprediksi Ahli Mengalami Peningkatan Kasus Positif dalam Sebulan ke Depan, Padahal Baru Dinlai Sukses Tangani Covid-19

"Ini kan sama seperti yang diminta Pak Presiden. Ini seperti operasi militer. Luar biasa Bu Risma," tukas Terawan.

Diketahui sebelumnya, Jawa Timur khususnya Surabaya juga tengah mendapat perhatian khusus dari Presiden Jokowi.

Dikutip dari Kompas, Kamis (25/6/2020) lalu, Jokowi melakukan peninjauan Posko Penanganan dan Penanggulangan Covifd-19 di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Baca Juga: Pria 62 Tahun Ereksi Hingga 4 Jam Karena Terinfeksi Covid-19, Komplikasi Virus

Dalam kesempatan itu, Jokowi sempat menyampaikan tegurannya atas kedisiplinan warga Surabaya.

Pasalnya menurut Jokowi sebanyak 70% warga Surabaya ternyata masih tidak disiplin mengenakan masker, padahal saat ini kota tersebut menjadi pusat penyebaran wabah dengan tingkat serangan tertinggi se-Indonesia. (*)

Baca Juga: Tangani Ratusan Pasien Sendirian, Dokter Ini Bertanya Kapan Insentif Tenaga Medis Turun

 #berantasstunting

#hadapicorona