Find Us On Social Media :

Cara Terampuh Mencegah Infeksi Covid-19 Bagi Penderita Kanker

Ilustrasi pasien kanker di masa pandemi Covid-19.

GridHEALTH.id - Semua orang sangat mungkin terserang virus corona (Covid-19), tak terkecuali para penderita kanker.

Meski belum banyak bukti yang memastikan bahwa kanker meningkatkan risiko terinfeksi Covid-19.

Akan tetapi sebuah penelitian di Cina menunjukkan, sebanyak 18 pasien kanker (1% dari 1590 orang yang diteliti) memiliki risiko lebih tinggi mengalami perburukan penyakit dari Covid-19.

Apalagi penderita kanker yang sedang menjalani perawatan berupa kemoterapi.

Sebab menurut Cancer.gov terapi kemoterapi dapat menurunkan kondisi daya tahan tubuh pasien.

Baca Juga: WHO; Lakukan 4 Hal Ini Saat Tinggal Bersama Anggota Keluarga yang Jadi Pasien Positif Corona

Baca Juga: Berkantor di Beberapa Daerah Zona Merah Covid-19, Menkes Terawan Jalani Tes Swab PCR, Ini Hasilnya

Itulah mengapa virus corona disebut menjadi lebih mudah menyerang tubuh penderita kanker.

Oleh karena itu, penderita kanker butuh usaha ekstra untuk menghindari penularan virus corona dan mencegah komplikasi.

Cancer.gov mengatakan, cara terbaik bagi penderita kanker agar tidak terserang virus corona adalah dengan meminimalisasi proses penyebaran virus.

Baca Juga: 5 Vitamin Alami dari Makanan Untuk Mengatasi Rambut Rontok, Mau?

Caranya adalah dengan tidak menyentuh mata, hidung, dan mulut, terlalu sering dengan memakai tangan.

Masih dari laman yang sama, menjaga kebersihan sangat penting untuk dilakukan.

Baca Juga: Lama Tak Terdengar, Andy /rif Bagikan Pengalaman Bersepeda yang Digemarinya Sejak Kecil

Cucilah tangan menggunakan sabun dan air bersih minimal selama dua puluh detik, apalagi setelah keluar dari kamar mandi, sebelum makan, bersin, batuk, atau setelah melakukan kontak dengan orang lain.

Cancer.gov juga merekomendasikan agar penderita kanker tetap memiliki persediaan obat-obatan selama pandemi corona.

Baca Juga: Tak Ada Larangan Mudik Lebaran Idul Adha, Pemerintah Diminta Waspada Lonjakan Kasus Covid-19

Jangan keluar dari rumah untuk urusan-urusan yang tidak perlu agar tidak terpapar dengan virus.

Jika memang harus keluar rumah, pastikan untuk menjaga jarak dengan orang lain.

Hindari pula tempat-tempat yang ramai. Selain itu, jangan lupa untuk memakai masker corona yang benar.(*)

Baca Juga: Cegah Kenaikan Angka Kasus Covid-19 Pasca Lebaran, Anies Memohon Idul Adha di Rumah Saja

 #berantasstunting

#hadapicorona