"Di gedung F tersedia ICU, ruangannya enggak bercampur dengan yang lain," tegas dia.
Penanganan Covid-19 di RSUD Kota Bekasi dipastikan tidak berdampak pada layanan rumah sakit untuk pasien umum.
"Kita tetap membuka layanan pasien non-covid karena kasian kan masyarakat, kita buka dengan pola psyhcal distancing, kemudian poli Petugas tetap menggunakan APD lengkap meski di area non-covid," tuturnya.
Kusnanto mengatakan, hingga hari ini, Selasa, (1/9/2020), terdapat 63 pasien Covid-19 yang masih dalam penanganan RSUD Kota Bekasi.
"Sampai hari ini berdasarkan data jam 1 siang ada 63 orang, 44 diantaranya merupakan warga Kota Bekasi sisanya warga luar kota yang menetap di Bekasi," kata Kusnanto.(*)
Baca Juga: Jaga Kualitas Asupan Bayi, Ini 3 Ciri-ciri ASI Perah Sudah Basi
#berantasstunting
#hadapicorona