Find Us On Social Media :

Kondisi Semakin Drop Sejak Seminggu Lalu, Aktor Ade Firman Hakim Meninggal Dunia usai Alami Gejala Covid-19

Aktor Ade Firman Hakim meninggal diduga Covid-19

GridHEALTH.id - Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan Tanah Air, aktor Ade Firman Hakim dikabarkan meninggal dunia akibat infeksi virus corona (Covid-19).

Aktor Ade Firman Hakim sudah dilarikan ke rumah sakit pada Sabtu (12/9/2020).

Baca Juga: Hati-hati, Studi: Perasaan Lelah dan Tidak Nyaman Bisa Jadi Gejala Ringan Infeksi Virus Corona

Namun kondisinya semakin drop (menurun) sejak seminggu lalu, tepatnya pada Kamis (10/9/2020) lalu, hingga akhirnya mengembuskan napas terakhir ada Senin (14/9/2020) sore pukul 17.20 WIB di RSUD Tarakan, Jakarta Pusat.

Kabar meninggalnya Ade Firman Hakim dibenarkan oleh manajernya, Rully ketika dihubungi awak media.

Baca Juga: Kapasitas Tempat Tidur Makin Mengkhawatirkan, Menkes Terawan: 'Jakarta Masih Mampu Melakukan Perawatan Pasien Covid-19'

Rully mengatakan bahwa pemeran Musso di film Guru Bangsa Tjokroaminoto meninggal dunia diketahui mengidap gejala penyakit yang mirip seperti terpapar virus corona atau Covid-19.