Find Us On Social Media :

Makin Aneh Ini Jakarta! Polemik Bermasker di Mobil, Jawaban Ahli Paru; Kalau Lagi Sendiri Untuk Apa?

Polemik pakai masker di dalam mobil menurut ahli paru.

Alhasil curhatan Evani mengenai sanksi saat PSBB ini pun menjadi viral hingga mendapat banyak respons warganet.

Bahkan tak sedikit warganet yang akhirnya mempertanyakan apakah perlu bila memakai masker di kendaraan pribadi dan sedang sendiri?

Menanggapi hal itu, Dr Erlang Samoedro SpP FISR, seorang Ahli Paru dari RSUP Persahabatan Jakarta Timur pun ikut angkat bicara mengenai masalah penggunaan masker di dalam mobil tersebut.

Baca Juga: Hukuman Pelanggar Protokol Kesehatan Pemerintahan Daerah Ini Tegas, Jadi Penggali Kubur Korban Covid-19

Menurutnya, seseorang yang tengah sendirian berada di dalam mobilnya sendiri, tidak perlu memakai masker.

"Kalau itu kendaraan sendiri tidak ada orang yang masuk lagi kan tidak perlu."

"Karena penularan (Covid-19) ini melalui orang, bukan dari lingkungan."

"Jarang sekali penularan dari lingkungan kecuali kalau memakai kendaraan umum," ujar Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Perhimpunan Dokter Paru Indonesia ini kepada Tribunnews, Kamis (17/9/2020).

Baca Juga: Studi: Orang yang Berbicara Menggunakan Bahasa Inggris Lebih Mudah Terpapar Virus Corona