6 Gejala Infeksi Virus Corona Ringan yang Harus Mendapat Perhatian Ekstra

Gejala ringan terinfeksi virus corona yang harus mendapat perhatian ekstra ada 6, dua diantaranya tidak mudah dideteksi, seperti kelelehan dan mental.

Gejala ringan terinfeksi virus corona yang harus mendapat perhatian ekstra ada 6, dua diantaranya tidak mudah dideteksi, seperti kelelehan dan mental.

GridHEALTH.id – Virus corona menginfesi manusia tidak pandang bulu.

Mulai dari rakyat jelata hingga Presiden bisa terinfeksi virus corona baru yang tidak kasat mata ini.

Saat seseorang terinfeksi virus corona, gejalanya bisa bervariasi, bahkan ada yang tidak ada gejala sama sekali.

Baca Juga: Pakai Masker dalam Waktu Lama Bisa Memengaruhi Paru-paru Kita?

Mereka yang terinfeksi corona tapi tidak bergejela, mereka tampak sehat seperti manusia sehat pada umumnya.

Tapi mereka yang terinfeksi dengan gejala, mereka akan terlihat jelas sedang sakit.

Gejala infeksi virus corona baru ini ada dua, gejala ringan dan berat.

Baca Juga: Fakta Baru Virus Corona dari CDC; Covid-19 Bisa Menyebar di Udara Melalui Virus yang Tertinggal Berjam-jam

Nah, untuk mereka yang terinfeksi virus corona dengan gejala ringan, bisa melakukan perawatan mandiri, baik difasilitas yang sudah disediakan pemerintah, maupun di rumah.

Untuk yang mengalami infeksi virus corona dengan gejala berat, maka harus dirawat intensif di rumah sakit.

Menurut CDC, sebagian besar pasien virus corona hanya mengalami gejala yang ringan saja, yang bisa sembuh sendiri.

Baca Juga: Pengesahan UU Cipta Kerja Dipercepat Demi Tak Ada Penyebaran Covid-19, Wakil Ketua DPR: 18 Anggota dan 40 Staf Ahli Positif Corona