Find Us On Social Media :

Batal! Tak Ada Vaksinasi Covid-19 pada November 2020, Airlangga Hartarto: 'Ini Hanya Persiapan'

Vaksinasi Covid-19 tidak akan dilakukan November 2020

GridHEALTH.id - Masyarakat Indonesia lagi-lagi kembali harus menelan pil pahit atas janji-janji terkait penyuntikan vaksin Covid-19.

Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian sekaligus Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) Airlangga Hartarto menyatakan bahwa tidak akan ada penyuntikan vaksin Covid-19 pada November 2020.

Baca Juga: Kabar Gembira dari Pemerintah, Vaksinasi Covid-19 Siap Dilakukan Awal November 2020!

Padahal sebelumnya, melalui keterangan resmi Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto, dan Direktur Utama Bio Farma Honesti Basyir, vaksinasi Covid-19 siap dilakukan pada awal November 2020 mendatang.

Sekiranya akan ada 6,5 juta dosis vaksin yang siap disuntikkan pada awal November 2020.

Baca Juga: Angka Kasus Aktif Covid-19 Menurun, Ketua Satgas: 'Angka Kesembuhan Pasien Gejala Ringan 100 Persen dan 0 Kematian'

Diantaranya, vaksin Covid-19 Cansino sekitar 100 ribu vaksin (single dose), Sinoparham atau G42 sekitar 15 juta dosis vaksin (dual dose), Sinovac sekitar 1,5 juta dosis vaksin (single dose).