Find Us On Social Media :

Pembelajaran Tatap Muka Akan Kembali Diberlakukan, Pelajar SD di Yogyakarta Malah Sudah Tertular Covid-19 dari Sekolah

Suasana belajar mengajar di salah satu sekolah dasar.

GridHEALTH.id - Beberapa waktu yan lalu, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim mengatakan bahwa sekolah boleh melaksanakan pembelajaran tatap muka pada Januari 2021 mendatang.

Meski diperbolehkan, pembelajaran tatap muka juga haru memenuhi syarat yang sudah ditentukan pemerintah, seperti wajib menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga: Pemerintah Perbolehkan Sekolah Tatap Muka di Zona Kuning Covid-19, Masyarakat Masih Pro Kontra

Namun sayangnya, kabar baik tersebut disambut kabar buruk dari Yogyakarta.

Pelajar sekolah dasar (SD) dikabarkan tertular virus corona (Covid-19) di sekolah.

Baca Juga: 4 Negara Ini Bersiap Lakukan Imunisasi Massal, Kandidat Vaksin Covid-19 yang Menjanjikan Sudah Ditemukan

Hal ini dibenarkan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta yang mencatat, ada 14 kasus baru orang terjangkit virus corona pada hari ini, Senin (23/11/2020).