Find Us On Social Media :

Air Laut Bisa Tercemar Virus Corona? Ahli Skeptis Kalim Pemimpun Korut Kim Jong Un

Air laut, bisa tercemar virus corona?

GridHEALTH.id - Akhir bulan lalu ada berita mengejutkan dari Korea Utara (Korut).

Berita tersebut mengejutkan, karena kebijakan yang dibuat pemimpin Korut, Kim Jong Un, sebuah hal baru yang mengundang banyak pihak bertanya.

Baca Juga: Biji Chia Baik Untuk Cegah Serangan Jantung, Stroke, juga Gejala Hipertensi

Kebijakannya tersebut memang untuk mencegah terjadinya infeksi Covid-19 di negara.

Apalagi hingga saat ini Korea Utara masih mengklaim diri menjadi negara yang bebas dari pandemi Covid-19, yang ditanggapi skeptis oleh banyak ahli dunia.

Mengenai kebijakan baru Kim Jong Un, pejabat intelijen Korea Selatan mengatakan kepada anggota parlemen di Seoul, bahwa Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un melarang aktivitas penangkapan ikan dan produksi garam.

Baca Juga: Selain Sebabkan Hipertensi, Kelebihan Garam Bisa Sebabkan Kulit Kering hingga Rambut Rontok

Keputusan tersebut diambil Kim Jong Un untuk mencegah air laut terinfeksi/tercemar virus corona sebagaimana dilansir dari New York Post, Minggu (29/11/2020).

Salah satu pejabat intelijen Korea Selatan, Ha Tae-keung, mengatakan bahwa Kim Jong Un bahkan telah menumpahkan kemarahannya yang berlebihan.

Baca Juga: Lakukan Kontak Dengan Said Aqil Siradj, Mahfud MD Bakal di Tes Swab