Find Us On Social Media :

Tanda-tanda Pandemi Virus Corona Segera Berakhir Belum Terlihat, WHO ; 'Tidak Mungkin Berakhir Dalam Beberapa Bulan Kedepan'

Jumlah kasus virus corona penyebab Covid-19 seluruh dunia mencapai 63,584,784 orang. Dari jumlah tersebut 1,473,741 orang telah dinyatakan meninggal dunia.

GridHEALTH.id - Tanda-tanda berahirnya pandemi virus corona (Covid-19) di dunia belum juga terlihat. Bahkan kasus positif Covid-19 setiap harinya justru semakin meningkat.

Berdasarkan data terbaru dari Worldometers (1/12/2020), jumlah kasus Covid-19 keseluruhan di dunia sudah mencapai angka 63,584,784 orang. Dari jumlah tersebut 1,473,741 orang telah dinyatakan meninggal dunia.

Sementara itu, Perwakilan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) di Rusia Melita Vujnovic menegaskan bahwa pandemi virus corona tidak akan berakhir dalam waktu dekat ini. Apalagi dalam beberapa bulan kedepan.

Baca Juga: Jangan Takut ke Rumah Sakit Saat Pandemi Covid-19 Jika Memang Perlu

Baca Juga: Air Laut Bisa Tercemar Virus Corona? Ahli Skeptis Kalim Pemimpun Korut Kim Jong Un

Hal itu disampaikannya langsung saat memberikan keterangan pers kepada kantor berita TASS, Senin (30/11/2020).

"Pandemi akan berakhir begitu vaksin memungkinkan untuk mencapai tingkat kekebalan yang diperlukan," kata Vujnovic.

Baca Juga: Biji Chia Baik Untuk Cegah Serangan Jantung, Stroke, juga Gejala Hipertensi

"Kita mulai bertindak berdasarkan pemahaman bahwa virus itu ada dalam populasi dan tidak akan pergi kemana-mana, ia akan tetap ada, seperti virus lainnya," ujar dia.

"Kita harus belajar hidup dengan virus dan menghentikannya mengendalikan hidup kita," tambah Vujnovic.

Baca Juga: Selain Sebabkan Hipertensi, Kelebihan Garam Bisa Sebabkan Kulit Kering hingga Rambut Rontok

Dia mengatakan, ini bukan masalah hitungan bulan tapi semua pihak harus bergerak maju.

"Pada musim semi, kami melihat bahwa itu bisa dilakukan dan kita semua harus bekerjasama," katanya.

Baca Juga: Bila Sering Terlambat Haid, Kapan Harus Segera Pergi ke Dokter?

Menurut Vujnovic, jalan untuk mengatasi pandemi virus corona masih panjang.

"Ini bukan lari sprint 100 meter, melainkan maraton," jelasnya.(*)

Baca Juga: 6 Makanan Penyebab Kista Ovarium yang Mesti Dihindari Para Wanita

 #berantasstunting

#hadapicorona

#bijakGGL