Find Us On Social Media :

Jangan Disepelekan! Gejala Covid-19 Bisa Bertahan Lebih dari 6 Minggu

Gejala Covid-19 bisa bertahan lebih dari 6 minggu

“Tampaknya (virus corona) berpotensi menyebabkan penyakit jangka panjang yang tidak biasa, dan istilah ' long Covid' menggambarkan penyakit pada orang yang terus melaporkan gejala beberapa minggu setelah infeksi,” kata universitas tersebut, dikutip dari Kompas.com.

Di awal pandemi, para ahli epidemiologi dokter di departemen kesehatan dan kedokteran komunitas tersebut memikirkan kemungkinan 'long Covid', sehingga mereka melakukan penelitian itu.

Baca Juga: Satgas Beberkan Mekanisme Distribusi Vaksin, Prioritaskan Daerah Penerima Vaksin Covid-19

Studi tersebut diikuti 669 orang dengan usia rata-rata 43 tahun, dengan 60 persen perempuan, 25 persen profesional perawatan kesehatan, dan 69 persen tanpa faktor risiko yang mendasari terkait komplikasi dari Covid-19.

Hasil penelitian itu, setelah 6 minggu terpapar Covid-19, pasien Covid-19 yang diteliti masih mengalami gejala sebagai berikut:

- kelelahan: 14 persen- kehilangan rasa atau bau: 12 persen- sesak napas: 9 persen - batuk terus-menerus: 6 persen - sakit kepala: 3 persen.