Find Us On Social Media :

Banyak Rumah Sakit Buka Pendaftaran Vaksinasi Covid-19, Epidemiolog: ' Harusnya Resmi Pemerintah'

Beberapa rumah sakit mulai buka pendaftaran vaksinasi Covid-19

GridHEALTH.id -  Semenjak kedatangan vaksin Covid-19 buatan Sinovac Biotech pada Minggu (6/12/2020) lalu, beberapa rumah sakit terpantau telah membuka pendaftaran vaksinasi Covid-19.

Pdahal diketahui, sebanyak 1,2 juta dosis vaksin Covid-19 Sinovac tersebut belum bisa langsung digunakan, lantaran menunggu penyelesaian uji klinis fase 3, bahkan izin edar darurat dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Baca Juga: Wiku Adisasmito : 'Tujuan Vaksin Covid-19 Memang Untuk Menciptakan Herd Immunity'

Diketahui, Rumah Sakit Universitas Islam Indonesia (RS UII) Yogyakarta, Rumah Sakit Umum Bunda Jakarta, dan Rumah Sakit Primaya telah membuka pendaftaran vaksinasi Covid-19 melalui situs media online masing-masing rumah sakit.

Kendati demikian, epidemiolog Universitas Indonesia (UI) Tri Yunis Miko Wahyono menyayangkan bahwa seharusnya pendaftaran vaksinasi Covid-19 dilakukan oleh pihak pemerintah.

Baca Juga: Heboh Delirium sebagai Gejala Baru Covid-19, IDI Bantah Keras: 'Sebenarnya Bukan Gejala Baru', Benarkah Hanya Hoaks?

"Harusnya resmi pemerintah yang buka, agar tahu berapa. Harusnya di-list. Bukan buka pendaftaran," ujarnya, dikutip dari Kompas.com, Jumat (11/12/2020).