Find Us On Social Media :

3 Modal Maia Estianty Pede Keluyuran di Bali, Sebelumnya Mengaku Terpapar Covid-19 Padahal Hasil Swab Antigen Negatif

Tissa Biani dan Maia Estianty

"Heheheh kalau udah 3x PCR Swab hasilnya negatif ya ngapain ngapain di rumah? Kamu lucu deh," balas Maia.

Jadi menurut Maia kepada warganet, dirinya sudah melalukan test PCR sebanyak 3 kali dan hasilnya sudah benar-benar negatif.

Komentar Maia tersebut ternyata mendapat respon dari warganet lain.

Baca Juga: 5 Tahun Kasus Kopi Sianida Mirna Salihin, Jessica Kumala Wongso Tetap Berkelit: 'Saya Tidak Membunuh Mirna'

"Kan udah negatif masa masih harus diisolasi?" Kata seorang warganet.

Bahkan warganet lain menilai bahwa orang tersebut tidak membaca berita.

"Mungkin dia enggak baca berita Bund," tutup warganet lain.

Penting diketahui, seseorang yang terpapar Covid-19 harus menjalankan isolasi.

Tapi jika sudah dinyatakan sembuh secara medis, dirinya tidak perlu lagi menjalani isolasi.

Baca Juga: Jelang Vaksinasi, Menkes Budi Gunadi Ungkap Efek Disuntik Vaksin Sinovac; 'Pegal-pegal dan Demam'

Test PCR (Polymerase Chain Reaction) alias swab test PCR, menurut Wakil Direktur Pendidikan dan Diklit sekaligus Jubir Satgas Covid-19 UNS/RS UNS, dr. Tonang Dwi Ardyanto, “PCR mendeteksi suatu urutan genetik yang khas untuk suatu virus. Maka bila PCR memberikan hasil positif, berarti benar ada materi genetik virus yang ditarget tersebut. Bukan virus yang lain,” kata Tonang, dilansir dari Kompas.com, Sabtu (6/6/2020).

Tonang menjelaskan, PCR mendeteksi RNA dari virus yang merupakan materi genetik virus.