Find Us On Social Media :

Bisa Sembuh Dari Covid-19, Komika Gilang Bhaskara Ungkap Caranya Hanya di Rumah Aja

Cerita Komika Gilang Bhaskara yang bisa sembuh dari Covid-19 hanya dengan di rumah aja.

GridHEALTH.id - Komika Gilang Bhaskara mengaku bersyukur bisa sembuh dari infeksi virus corona (Covid-19).

Terlebih runner up Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV musim ke-2 itu bisa sembuh dari Covid-19 tanpa harus dirawat di rumah sakit, alias hanya di rumah aja.

Pengalaman Gilang Bhaskara ini pun diungkapnya dalam kanal YouTube Raditya Dika, seperti dikutip pada Senin (11/1/2021) kemarin.

Baca Juga: Kasus Positif Terus Bertambah, 80% Penularan Covid-19 Terjadi Pada Orang Tanpa Gejala

Menurutnya ia dinyatakan positif Covid-19 pada Rabu, 23 Desember 2020 lalu.

Untungnya kondisi Gilang Bhaskara tidak terlalu parah sehingga ia hanya disarankan dokter untuk melakukan isolasi mandiri di rumah aja

Namun ia tetap dibekali obat-obatan dan sejumlah vitamin untuk dikonsumsi.

"Habis itu dikasih vitamin, multivitamin, (vitamin) D3. Makanya orang suruh berjemur kan, terus paracetamol karena buat panasnya, antibiotik ada dua, sama satu buat lambung, sama tambahannya dia bilang minum redoxon," kata Gilang pada Raditya Dika.

Baca Juga: Apa yang Harus Dilakukan Jika Teman atau Tetangga Positif Covid-19?

Kemudian dokter juga menyarankan beberapa hal kepadanya agar virus corona yang ada di dalam tubuhnya tidak menular ke anggota keluarganya yang lain.

"Dokternya bilang gitu, 'di rumah saja, di kamar, buka jendela yang penting, yang dianterin makanan enggak apa-apa, anterin depan kamar. Tapi ditandai alat makannya biar enggak ketuker'. Jadi enggak apa-apa kata dokter tuh, diantar-antar itu enggak apa-apa," kata Gilang.

Baca Juga: Kesaksian Ridwan Kamil Usai 2 Kali Disuntik Vaksin Covid-19: 'Semua Sehat Segar Bugar Walafiat'

Selama isolasi mandiri di rumah, suhu badan Gilang Bhaskara sempat tidak stabil.

"Sempat dua hari dan tiga hari panas tuh masih 38. Jadi dari dokter infus sudah 37, besoknya naik turun lagi. Bangun pagi cek suhu, sudah enakan, siang agak naik lagi, naik turun terus," kata Gilang.

Namun karena konsisten mengikuti anjuran dari dokter saat di rumah aja, akhirnya pada Minggu, 26 Desember 2020 suhu badan Gilang Bhaskara mulai menurun dan stabil.

Baca Juga: Membuat Obat Rumahan Untuk Mengurangi Nyeri Haid, Mudah dan Murah

Ia pun bisa dinyatakan sembuh usai disiplin menjalani isolasi mandiri selama seminggu.

"Pas seminggu (dinyatakan positif, gue) di tes (lagi). Itu sudah bisa nyetir sendiri ke lab dan (hasilnya)) negatif," ujar Gilang Bhaskara.

"Mungkin cepat (negatif) tergantung gejala kali ya. Mungkin gue termasuk ringan, hanya demam dan sakit kepala," tambahnya.

Baca Juga: Memilih Pakaian Anak, Yang Utama Adalah Bahannya Harus Nyaman Dipakai

Gilang Bhaskara juga mengaku tetap meminum vitamin yang diberikan dokter meski telah dinyatakan Covid-19.

Sebagai catatan, ia juga mengingatkan publik untuk tidak sembarang minum obat dan vitamin untuk pencegahan atau mengobati Covid-19.

Baca Juga: BPOM Resmi Terbitkan Izin Darurat Penggunaan Vaksin Sinovac, Efikasi 65,3 Persen

Sebab gejala yang dialami setiap orang berbeda-beda, maka peting bagi kita untuk selalu berkonsultasi dengan dokter sebelumnya.

Melihat yang dialami Gilang Bhaskara, penting untuk disadari bahwa isolasi mandiri bagi mereka yang terinfeksi virus corona sangat penting dilakukan.

Sebab menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), penularan virus corona sangat sulit diprediksi.

Baca Juga: Dua Hari Lagi Vaksinasi Covid-19, Jokowi Dikabarkan Terima Vaksin yang Berbeda, Benarkah?

Mereka menyebar terutama di antara orang-orang yang berada dalam kontak dekat atau dalam jarak sekitar 6 kaki untuk waktu yang lama.

Penyebaran virus corona terjadi ketika orang yang terinfeksi batuk, bersin, atau berbicara, dan tetesan dari mulut atau hidung mereka diluncurkan ke udara dan mendarat di mulut atau hidung orang-orang di dekatnya.

Karenanya kewajiban melakukan isolasi mandiri bagi para pasien Covid-19 tidak boleh diabaikan.(*)

Baca Juga: Tak Hanya Keluarga, Anak Sekolah Juga Dapat BLT Rp 3,4 Juta, Ini Cara Mendapatkannya!

#berantasstunting

#hadapicorona

#BijakGGL