Find Us On Social Media :

Kasus Covid-19 Terus Meroket, Satgas Akui: Testing di Indonesia Melebihi Batas Standar WHO

Jumlah testing Covid-9 di Indonesi melebihi batas WHO

GridHEALTH.id - Beberapa waktu belakangan ini, kasus Covid-19 di Indonesia terus meroket hingga beberapa kali memecahkan rekor tertinggi.

Bahkan selama 6 hari berturut-turut, Indonesia mengalami pecah rekor kasus Covid-19.

Baca Juga: Catat Rekor Lebih dari 14 Ribu Kasus Baru Covid-19, Epidemiolog: Ini Belum Puncak Corona, Jangan Kaget Kalau 30 Ribu

Pada Senin, 11 Januari 2021, kasus baru ada di angka 8.692 kasus. Kemudian Selasa, 10 Januari 2021 mencapai 9.640 kasus.

Lalu Rabu, 13 Januari 2021 kasus meningkat ke angka 11.278 kasus. Kemudian pada Kamis (14/1/2021) bertepatan dengan dimulainya program vaksinasi nasional, kasus baru harian kembali melambung ke 11.557 kasus.

Pada Jumat (15/1/2021), kasus baru harian lagi-lagi juga terpantau meningkat ke angka 12.818 kasus.

Baca Juga: Pemerintah Akan Gunakan Vaksin Covid-19 Berbeda dalam Vaksinasi Mandiri, Apa Jenis dan Mereknya?

Pada Sabtu (16/1/2021), juga terjadi pecah rekor kasus Covid-19 mencapai 14.224 kasus.

Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengakui bahwa adanya kasus pecah rekor tersebut lantaran tingginya testing di Indonesia.