Find Us On Social Media :

Lebih dari 600 Tenaga Kesehatan Wafat akibat Covid-19, Menkes Budi: 'Yang Belum Vaksinasi, Segera!'

Menkes Budi sebut ada lebih dari 600 tenaga kesehatan wafat akibat Covid-19

GridHEALTH.id - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyatakan sudah lebih dari 600 tenaga kesehatan dinyatakan meninggal dunia akibat Covid-19.

"Ada lebih dari 600 nakes yang gugur dalam menghadapi pandemi," kata Menkes Budi dalam konferensi pers di YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (26/1/2021).

Baca Juga: MUI: Lebih Dari 260 Ulama Wafat Karena Covid-19, Vaksinasi Harus Segera Dilakukan

Adanya kematian lebih dari 600 tenaga kesehatan di Indonesia ini menjadi bukti nyata bahwa virus corona itu ada.

"Untuk itu, yang kita harus jadikan refleksi momen ini bahwa memang virus itu ada dan serius."

"Saya harus mengajak teman-teman sekalian, itu tenaga kesehatan yang sudah 600 orang wafat itu jangan sampai mereka wafat sia-sia," ujar Budi usai mendapat vaksinasi kedua, Rabu (27/1/2021).

Baca Juga: Klaim Bisa Kendalikan Covid-19, Kini Jokowi Minta Terapkan Karantina Wilayah hingga Lingkup RT/RW

Melihat tinggkinya jumlah tenaga kesehatan yang gugur selama pandemi Covid-19 ini, Menkes Budi meminta meminta agar masyarakat dan tenaga kesehatan lainnya untuk segera mendapatkan vaksinasi Covid-19 guna mempercepat terbentuknya herd immunity.