Find Us On Social Media :

8 Gejala Batu Ginjal Sudah Parah, Segera Periksakan ke Dokter Jika Mengalaminya

Gejala batu ginjal parah yang mesti diketahui.

1. Demam dan meriang

Demam dan meriang bisa jadi tanda tubuh mengalami infeksi di ginjal atau bagian tubuh lainnya.

Ketika suhu tubuh sedang tinggi, seseorang bisa menggigil atau meriang.

Penderita batu ginjal yang mengalami demam dan meriang, umumnya sudah mengalami komplikasi serius karena batu ginjal.

Baca Juga: Kencing Berbusa Bisa Gejala Penyakit Berbahaya, Bisa Juga Hal Wajar, Ini Bedanya

2. Sakit pinggang, punggung, atau perut

Penyakit batu ginjal gejala utamanya adalah sakit pinggang atau punggung, tepatnya di bawah tulang rusuk.

Rasa sakitnya dapat menjalar sampai ke perut dan selangkangan, seiring perpindahan batu ginjal.

Nyeri karena batu ginjal atau kolik ginjal adalah jenis nyeri dengan derajat rasa sakit paling parah.

Beberapa penderita batu ginjal menyebut rasa sakitnya setara dengan melahirkan atau ditusuk dengan pisau.

Rasa nyeri penyakit ini mulai terasa parah saat batu ginjal bergerak ke ureter.

Kondisi ini menyebabkan terjadinya penyumbatan dan menimbulkan tekanan di ginjal.

Tekanan ini lantas mengaktifkan saraf untuk mengirim sinyal rasa sakit ke otak.

Nyeri batu ginjal kerap datang tiba-tiba, saat batu bergerak. Rasa sakitnya bisa kian parah saat ureter berkontraksi untuk mendorong batu keluar.

Baca Juga: Jangan Sembarangan Minum Obat dan Suplemen Ini, Risikonya Ginjal Rusak