Virus itu juga dalam kondisi tertentu bisa memicu kanker. Terutama kanker serviks yang menyerang wanita. Begitu juga pada pria itu sendiri.
"Pada pria yang tidak disunat, berpotensi terdapat kotoran, bakteri, atau virus lainnya di sekitar kepala penisnya," ucapnya.
Dalam kondisi normal, kepala penis pria yang tidak disunat tertutup kulup atau kulit.
Butuh perawatan khusus, seperti pembersihan secara berkala bagi pria tidak disunat.
Baca Juga: Pikat 'Brondong' Asal Prancis, Nikita Mirzani Sampai Dikomentari Dokter Boyke
dr. Boyke juga mengatakan ada sejumlah pasangan perempuan khawatir jika pasangannya tidak disunat terdapat bakteri e-Coli atau sejenis yang bisa menularinya.
Beberapa penelitian terkait hubungan sunat dan kesehatan khususnya dalam kehidupan seksual pun diungkap beberapa penelitian.
Salah satunya penelitian yang dilakukan di University of Chicago, Amerika Serikat.
Dimana penelitian tersebut mengungkap bahwa pria yang disunat dapat lebih memuaskan pasangannya saat berhubungan di ranjang.
Baca Juga: Pikat 'Brondong' Asal Prancis, Nikita Mirzani Sampai Dikomentari Dokter Boyke