Find Us On Social Media :

Penyebab dan Cara Mencegah Radang Tenggorokan yang Sering Menyerang Saat Berpuasa

Menurut dr Ridha Patria Febriani, Sp. THT- KL, makanan ini lah yang dapat memicu terjadinya peradangan pada tenggorokan.

GridHEALTH.id - Saat berpuasa, daya tahan tubuh bisa saja menurun dari biasanya. Semua dikarenakan perubahan pola makan yang biasa kita jalani sehari-hari.

Karena ini lah, kita lebih rentan diserang virus dan bakteri. Kita juga mungkin saja bisa mengalami radang tenggorokan akibat infeksi bakteri.

Penyebab paling umum dari radang tenggorokan (faringitis) adalah infeksi virus, seperti pilek atau flu.

Melansir dari mayoclinic.org dalam artikel 'Sore throat', radang tenggorokan (infeksi streptokokus), memerlukan pengobatan dengan antibiotik untuk mencegah komplikasi.

Penyebab sakit tenggorokan lain yang kurang umum mungkin memerlukan perawatan yang lebih kompleks.

Contoh penyebab radang tenggorokan yang banyak dikelukan saat berpuasa, disebabkan oleh makanan favorit buka puasa, gorengan dan minuman manis dingin.

Baca Juga: Jangan Abaikan Bila Suara Serak Mendadak, Bisa Jadi Tanda Penyakit Ini