Berdasarkan hasil penelusuran tim redaksi GridHEALTH.id, tips dari pesan berantai tersebut mirip dengan video Tiktok yang ramai dibicarakan ramai belakangan ini.
Sama-sama tips menyumbat hidung dengan bawang putih untuk mengeluarkan lendir dari hidung agar pernapasan tidak terseumbat.
Namun yang membedakan isi pesan berantai yang diterima GridHEALTH.id, adalah secara spesifik menyebutkan klaim untuk menyembuhkan Covid-19.
Sehingga pesan broadcast tersebut dapat dikategorikan termasuk kategori konten yang menyesatkan.
Sebab sampai saat ini belum ada data ilmiah yang menunjukan bahwa bawang putih dapat menyembuhkan pasien Covid-19 secara pasti.
Baca Juga: Kompres Panas atau Kompres Dingin, Sesuaikan dengan Kondisi Kesehatan
Terlebih dilansir dari laman HEALTH (7/7/2021), dijelaskan Katie Phillips, MD, asisten profesor otolaryngology-bedah kepala dan leher di University of Cincinnati College of Medicine bahwa memasukkan bawang putih ke hidung tidak akan membuat kita terbebas dari hidung tersumbat seperti yang dijelaskan dalam pesan berantai yang viral belakangan ini.
"Ketika kita sesak, kita memiliki banyak lendir," kata Phillips.
"Bawang putih sendiri tidak akan benar-benar membantu mengatasi hidung tersumbat. Alih-alih membersihkan sinus, Kitaa malah menghalangi sinus dengan bawang," imbuhnya.
Baca Juga: Resep Obat Covid-19 yang Dipakai di RSD Wisma Atlet Untuk Isolasi Mandiri Ini Ternyata Hoaks