Penyakit ISPA disebabkan oleh infeksi virus atau bakteri pada saluran pernapasan.
Meski lebih sering disebabkan oleh infeksi virus, ada beberapa jenis bakteri yang juga bisa menyebabkan ISPA, seperti Streptococcus, Haemophilus, Staphylococcus aureus, Corynebacterium diphteriae, Mycoplasma pneumoniae, dan Chlamydia.
Namun yang jelas, keduanya mudah menyebar melalui droplet saat seseorang yang terinfeksi batuk atau bersin.
Dilansir dari laman alodokter (5/11/2019), penularan virus dan bakteri penyebab ISPA juga bisa menular ketika orang yang terinfeksi mencium bayi.
Diketahui bahwa bayi yang terserang ISPA akan mengalami beberapa gejala.
Mulai batuk pilek, sering bersin, demam, sesak napas disertai napas berbunyi, tampak lemas, dan kurang mau menyusui atau makan.
Baca Juga: Ini Komplikasi Serius Jika Penyakit ISPA Tidak Segera Diobati