Find Us On Social Media :

Lesti Kejora Hamil? Kapan Kehamilan Bisa Terdeteksi Setelah Hubungan Badan?

Benarkah Lesty Kejora hamil? Sah sebagai suami istri baru 10 hari saat resepsi berlangsung.

GridHEALTH.id - Ramai diberitakan penyanyi Dangdut jebolan pencarian bakat, Lesti Kejora hamil.

Lesti Kejora dan Rizky Billar diberitakan melakukan akad nikah pada 19 Agustus 2021, dan melangsungkan resepsi pada, Minggu (29/8/2021).

Merebaknya isu Lesti Kejora Hamil saat dan setelah resepsi pernikahannya.

Benarkah isu tersebut? Hingga kini belum ada pernyataan resmi dari Lesti Kejora maupun Rizky Biliar, juga pihak keluarganya.

Baca Juga: Asal Usul Covid-19 Masih Belum Pasti, Badan Intelijen AS Menyimpulkan

Dilihat dari tanggal akad nikah, artinya mereka berdua sudah 10 hari menjadi suami istri saat resepsi pernikahan berlangsung.

Berarti Rizky Billar dan Lesti Kejora sudah sah menjadi suami istri, halal melakukan hubungan suami istri setelah melakukan akad nikah.

Jadi jika tidak ada halangan dan rintangan, mereka berdua sudah melewati fase malam pertama, sudah melakukan hubungan suami istri.

Tapi pertanyaannya, apakah dalam rentang 10 hari itu cukup dan bisa mendeteksi kehamilan Lesti Kejora?

Nah, supaya tidak menjadi gosip dan fitnah, kita semua harus tahu berapa lama perempuan bisa hamil setelah menikah dan bagaimana proses terjadinya kehamilan.

Untuk diketahui, proses terjadinya kehamilan bukan dihitung dari hari ijab kabul atau akad nikah, apalagi resepsi pernikahan.

Kehamilan pun tidak bisa dihitung dan diramalkan terjadinya setelah dilakukannya hubungan seks.

Baca Juga: Proses dan Waktu terjadinya Kehamilan Dimulai dari Ejakulasi