Find Us On Social Media :

4 Alasan Mengapa Wajib Menghapus Kosmetik di Wajah Setiap Hari

Penting membersihkan wajah dari kosmetik setiap hari dengan produk pembersih wajah yang cocok.

* Tingkatkan hidrasi

Membersihkan kosmetik di wajah penting dilakukan setiap hari secara teratur, juga merupakan faktor penting dalam membantu kulit mempertahankan tingkat kelembapan yang tepat.

Kulit dehidrasi terlihat jelas, dan terasa kasar, keriput dan menua.

Pembersihan membantu mengatur tingkat pH kulit; memungkinkan retensi air dan produk yang cukup, untuk hidrasi kulit yang tepat.

* Tetap awet muda

Setiap hari, kulit kita menua. Polusi dan racun lingkungan dapat mempercepat proses penuaan.

Baca Juga: Gejala Diabetes Pada Wanita, Sariawan Vagina Hingga Keputihan Berulang

Proses pembersihan kulit yang sangat sederhana adalah cara terbaik untuk menyingkirkan semua partikel yang tidak diinginkan, dan untuk merangsang proses internal melawan penuaan, termasuk kerutan, kurangnya warna, pigmentasi.

* Meningkatkan efektivitas produk

Dengan membersihkan wajah dari kosmetik kulit secara rutin, artinya mempersiapkan kulit untuk penyerapan produk perawatan kulit lainnya dan oleh karena itu akan membuatnya lebih mudah menerima perawatan seperti eksfoliator, masker, serum dan pelembab, untuk efektivitas maksimal.

Jadi mulai sekarang jangan malas membersihkan wajah dan kosmetik setiap hari.(*)

Baca Juga: Tak Perlu Keluar Rumah, Ini 4 Tips Belanja Kosmetik Online di Era Pandemi Covid-19