Find Us On Social Media :

Dipercaya Dapat Usir Setan, Daun Satu Ini Diakui WHO hingga FAO Miliki Manfaat Luar Biasa bagi Kesehatan

Daun Kelor miliki manfaat luar biasa

GridHEALTH.id -  Berbagai macam mitos memang sering kita dengar di kalangan masyarakat.

Tak sedikit dari beberapa mitos tersebut sudah ada sejak dahulu kala dari nenek moyang.

Baca Juga: Manfaat Daun Kelor Sebagai Pengobatan Rumahan Untuk Mengatasi Diabetes

Bahkan, hingga saat ini, mitos-mitos tersebut masih terus berkembang dan masih dipercaya.

Salah satunya terkait mitos mengusir setan menggunakan daun satu ini.

Baca Juga: Penyebab Komplikasi Diabetes Seringnya Akibat Ketidakmampuan Mengelola Kadar Gula Darah

Secara turun-temurun, daun kelor dikenal sebagai tanaman untuk mengusir makhluk halus.

Namun tahukah, daun moringa atau daun kelor kini diakui Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) hingga Organisasi Pangan dan Pertanian (FAO) lantaran manfaatnya bagi kesehatan tubuh manusia.

Dikutip dari Kompas.com, pengusaha daun kelor beromzet miliaran rupiah asal Blora, Jawa Tengah, bernama Ai Dudi Krisnadi mengungkapkan bahwa daun kelor bermanfaat mengatasi kekurangan gizi atau malnutrisi.

“Kelor sudah digunakan di banyak negara yang menderita malnutrisi, stunting, yang kemudian sudah lepas dari masalah itu. Kelor diakui WHO dan FAO mampu menangani malnutrisi,” jelas Dudi, di Puri Kelorina, Desa Ngawenombo, Kecamatan Kunduran, Kabupaten Blora, Sabtu (5/9/2021).

Baca Juga: Kenali Gejala DBD Sudah Masuk Kategori Parah dan Mengancam JIwa, Ini Ciri-cirinya

Penemu Moringa Nutrition Lock Methods atau metode pengunci nutrisi kelor ini menyebutkan, tanaman kelor cocok ditanam di wilayah berlimpah sinar matahari seperti Indonesia.

Tak hanya itu, daun kelor rupanya juga memiliki manfaat yang luar biasa bagi tubuh.

Di antaranya:

1. Melindungi tubuh dari racun arsenik

Paparan arsenik jangka panjang, baik dari pestisida sampai pencemaran air, dapat memengaruhi kesehatan. Studi menunjukkan dampaknya bisa meningkatkan risiko kanker dan penyakit jantung.

Kabar baiknya, beberapa penelitian pada mencit menunjukkan, mengonsumsi daun kelor dapat melindungi tubuh dari efek buruk arsenik.

Riset tersebut cukup menjanjikan. Namun, agar lebih meyakinkan diperlukan penelitian lebih lanjut pada manusia.

Baca Juga: Cara Mengatasi Gancet Saat Hubungan Badan, Video yang Tengah Viral Dibuat Untuk Pendidikan dan Hiburan, Pemilik Akun Ditangkap

2. Menurunkan gula darah

Sejumlah penelitian menunjukkan, manfaat daun kelor efektif menurunkan kadar gula darah.

Para ilmuwan meyakini hal itu berasal dari senyawa antioksidan isothiocyanate dalam daun kelor.

Salah satu studi melibatkan 30 wanita yang mengonsumsi 1,5 sendok teh bubuk daun kelor per hari selama tiga bulan.

Hasilnya, kadar gula darah puasa mereka turun rata-rata sebesar 13,5 persen.

Studi kecil lainnya melibatkan enam penderita diabetes yang diberi 50 gram daun kelor dalam menu makanannya.

Hasilnya, kadar gula darah mereka dapat turun 21 persen.

3. Membantu mengurangi peradangan

Selain menurunkan gula darah, kandungan senyawa isothiocyanate pada daun kelor juga potensial untuk membantu mengurangi peradangan.

Peradangan adalah respons alami tubuh ketika menghadapi infeksi atau cedera.

Pengidap penyakit kronis seperti jantung dan kanker umumnya juga mengalami peradangan.

Perlu diketahui, manfaat daun kelor untuk mengatasi peradangan dibuktikan pada uji laboratorium dan penelitian pada hewan.

Diperlukan penelitian lebih lanjut pada manusia terkait efek antiperadangan daun kelor.

Baca Juga: Studi di Italia, Covid-19 Memangkas Harapan Hidup Hingga 1,2 Tahun

4. Membantu menurunkan kolesterol jahat

Berbagai penelitian dengan melibatkan hewan dan manusia menunjukkan, mengonsumsi daun kelor dapat menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh.

Kandungan kolesterol tinggi dalam darah terbukti bisa meningkatkan risiko penyakit jantung.

Selain mengonsumsi daun kelor, Anda yang ingin menurunkan kolesterol tinggi juga disarankan makan makanan yang mengandung gandum utuh atau beras merah, kacang-kacangan, sayur, dan buah, serta membatasi gorengan.

5. Bergizi tinggi

Melansir buku Tanaman Kelor: Nilai Gizi, Manfaat, dan Potensi Usaha (2018) oleh F.G. Winarno, daun kelor memiliki protein, vitamin A, kalium, kalsium, dan vitamin C yang lebih tinggi ketimbang bahan pangan populer lain.

Sebanyak 100 gram daun kelor kering mengandung protein dua kali lebih tinggi dari yoghurt, vitamin A tujuh kali lebih tinggi dari wortel, kalium tiga kali lebih tinggi dari pisang, kalsium empat kali lebih tinggi dari susu, dan vitamin C tujuh kali lebih tinggi dari jeruk.

Baca Juga: Lagi Tren Kopi Dicampur Alpukat, Ini Manfaatnya Untuk Kesehatan

Melansir Healthline, daun kelor juga mengandung vitamin B6, zat besi, magnesium, serta riboflavin B2.

Perlu diingat, daun kelor punya efek samping yakni punya kadar antinutrien yang tinggi.

Apabila dikonsumsi berlebihan, asupan ini dapat mengurangi penyerapan mineral dan protein.

Baca Juga: Memasak Nasi dengan Minyak Kelapa Tidak Bikin Gemuk, Hasil Penelitian Sri Lanka’s College of Chemical Sciences

Untuk mencegah efek negatifnya, Anda disarankan mengonsumsi daun kelor bersama makanan bergizi lain agar kecukupan nutrisi tetap terjaga.

Itulah beberapa manfaat daun kelor, jangan lagi disalahartikan sebagai tanaman pengusir setan ya! (*)

#hadapicorona

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Superfood Daun Kelor Diburu Eropa sampai AS, Ini 5 Manfaatnya untuk Kesehatan