Find Us On Social Media :

Mengatasi Wasir dengan Tanaman Hias Crinum Latifolium yang Bunganya Putih nan Cantik

Tanaman Hias Crinum Latifolium yang bisa dijadikan untuk mengatasi wasir.

GridHEALTH.id - Sepertinya wasir bukan hal baru lagi bagi masyarakat. Bisa dibilang wasir gangguan kesehatan yang sudah familiar dengan kita semua.

Meski demikian tidak ada satupun manusia yang ingin mengalaminya.

Apalagi setelah tahu bagaimana tersiksasanya akibat wasir.

Untuk diketahui, wasir merupakan kelainan akibat membesarnya pembuluh darah balik (vena) pada bagian bawah usus besar (rektum) di daerah dubur.Jadi dilihat secara anatomis wasir sendiri bukan penyakit, tapi perubahan pada bantalan pembuluh darah di dubur. Bantalan itu melebar dan membesar.

Dalam ilmu medis wasir ini adalah gangguan kesehatan hemoroid.Menurut Mayo Clinic berbagai gejala bisa muncul ketika seseorang mengalami wasir, seperti rasa gatal, iritasi, pendarahan, rasa tidak nyaman, nyeri, dan kebas, atau pembengkakan dan daging tumbuh di area anus.Gejala tersebut akan sangat mengganggu terlebih ketika penderita akan buang air besar.

Baca Juga: Lengkuas Membuat Virus SARS-CoV-2 Tak Berdaya, Juga Bantu Sembuhkan Campak