Kepada GridHEALTH, Jumat (15/10/2021), dokter Yuslam Edi mengatakan, bahwa pemeriksaan kesehatan organ reproduksi wanita bisa dilakukan setiap tahun.
“Tapi, yang paling utama adalah pada saat haid, hari kedua sampai kelima. Jadi pada saat haid, lakukan pemeriksaan,” kata dokter Yuslam Edi.
Dia juga menjelaskan kenapa ketika menstruasi merupakan waktu yang tepat bagi wanita untuk memeriksakan kondisi kesehatan organ reproduksinya.
“Karena pada saat haid itu, ada beberapa kista atau tumor yang bisa hilang. Oleh karena kista atau tumor itu, disebabkan oleh gangguan hormonal. Jadi, kalau pada saat wanita haid, hari kedua hingga kelima, ternyata kondisi dari rahimnya bagus, kondisinya baik,” jelasnya.