Find Us On Social Media :

Vaksin Booster Gratis Bagi Peserta BPJS, Menkes: 'Diberikan Tahun Depan'

Vaksin booster gratis untuk peserta BPJS penerima bantuan iuran.

GridHEALTH.id - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan vaksin booster direncanakan akan mulai diberikan kepada masyarakat tahun depan. Dimana vaksin booster gratis hanya diberikan pada Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS.

Hal itu diucapkan Budi saat melakukan Raker dengan Komisi IX DPR RI, Senin (8/11/2021).

"Kita merencanakan booster diberikan sesudah 50 % dari penduduk Indonesia divaksin dua kali, dan hitung-hitungan ini di akhir Desember," ujarnya.

Budi mengatakan pada Desember 2021, diperkirakan masyarakat yang telah divaksin dosis kedua mencapai 59 %.

"Dan 80 % vaksin pertama, jadi itu saat yang lebih proper dan pas untuk kita berikan ke depannya," kata Budi.

Baca Juga: Suntikan Penguat Covid-19, Apakah Kandungannya Sama dengan Vaksin Awal?