Find Us On Social Media :

Awas, Inilah 10 Produk Kosmetika Bermerkuri yang Diumumkan BPOM

BPOM rilis nama-nama kosmetik bermukuri yang perlu diwaspadai masyarakat.

GridHEALTH.id - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) merilis nama-nama produk kosmetika bermerkuri yang banyak tersebar di Indonesia.

Hal ini tentu harus menjadi perhatian masyarakat di tanah air. Sebab penggunaan produk kosmetik yang mengandung merkuri akan berdampak buruk bagi kesehatan tubuh.

Menurut penjelasan di laman who.int, merkuri adalah bahan umum tetapi berbahaya yang bisa ditemukan di krim dan sabun pencerah kulit.

Adapun efek kesehatan yang merugikan dari paparan merkuri dalam kosmetik diantaranya menimbulkan infeksi, efek toksik ke sistem saraf, pencernaan, imun, paru-paru, ginjal, kulit, serta mata.

Akibat penggunaan merkuri yang berbahaya banyak negara di dunia kini yang melarang pengedarannya, terutama dalam kosmetik.

Lantas apa saja produk kosmetika bermerkuri yang diumumkan BPOM?

Baca Juga: Disalah Gunakan Untuk Penyembuhan Covid-19, Efedrin dan Pseudoefedrin BKO Berbahaya

Lewat unggahannnya di akun Instagram @bpom_ri (12/11/2021), BPOM menemukan kandungan merkuri pada produk berikut:

1. Temulawak New Day & Night Cream

2. Beauty Whitening Cream - Night

3. Natural 99 Vitamin E

4. HN

5. SP Special UV Whitening Cream

Baca Juga: Baru Sembuh Sakit Hindari Menggunakan Kosmetik Berikut Ini, Bisa Mengembangkan Penyakit lain

6. Pemutih Dokter

7. Diamond Cream

8. Ling Zhi Vitamin E

9. Night Cream SJ Sin Jung

10. Tabitha Daily Cream & Nightly Cream

Hindari penggunaan kosmetik yang disebutkan di atas.(*)

Baca Juga: IDAI; Banyak yang OTG, Salah Satu Alasan Kenapa Anak Harus Divaksin Covid-19