"Kita juga harus mengikuti prokes. Jangan lupa sampaikan pada tenaga kesehatan yang bertugas jika kita memiliki kondisi khusus yang harus diperhatikan, seperti sedang mengandung atau mengalami gangguan kekebalan tubuh," jelasnya.
Disebutkan juga setelah menerima vaksin, sebaiknya menunggu sekitar 15 menit di lokasi untuk memastikan ada atau tidaknya efek samping atau KIPI yang bersifat segera meski hal ini jarang terjadi.
Kejadian Ikutan Pasca Vaksinasi (KIPI) merupakan reaksi yang mungkin terjadi pada seseorang setelah menerima vaksin Covid-19.
Meskipun tidak semua orang mengalaminya, reaksi yang terjadi adalah hal yang wajar dan bersifat sementara.
Ada beberapa contoh KIPI yang paling umum terjadi seperti di antaranya nyeri, bengkak, dan kemerahan di area tempat suntikan.
Kemudian, lelah dan tidak enak badan. Ada juga yang mengalami kondisi mual dan muntah serta demam, pusing, pegal hingga diare.
"Tidak perlu panik dan khawatir jika kitaa mengalami satu dari sekian kondisi tersebut. Kondisi-kondisi di atas umumnya bersifat sementara sebagai efek samping dari tubuh yang menerima vaksin," jelas Satgas.
Baca Juga: Efektivitas Booster Vaksin dan Efek Samping yang Bisa Terjadi