GridHEALTH.id - Osteoporosis adalah salah satu gangguan kesehatan yang menyebabkan tulang menjadi lemah, lebih rapuh dan rentan untuk patah.
Penyakit ini akan berkembang secara perlahan dan biasanya baru akan terdiagnosis saat seseorang jatuh atau mengalami benturan tiba-tiba yang menyebabkan patah tulang.
Melansir Mayo Clinic, Senin (29/11/2021), terdapat sejumlah faktor yang meningkatkan risiko seseorang mengalami osteoporosis, seperti ras, usia, berat badan, dan keturunan atau genetik.
Baca Juga: Inilah Penyebab Wanita Kepanasan di Area Wajah Saat Menopause
Namun selain itu, terdapat kondisi lain yang membuat seseorang rentan terkena osteoporosis, tertuma bagi seorang wanita.
Wanita yang siklus menstruasinya sudah berakhir atau menopause, mempunyai kemungkinan besar untuk terkena osteoporosis.
Baca Juga: Suasana Hati Mudah Berubah saat Menopause, Atasi dengan Cara Ini
Hal tersebut, berkaitan dengan penurunan kadar hormon estrogen yang diproduksi oleh tubuh seiring bertambahnya usia.