Jika sudah muncul tanda-tanda luka infeksi, maka sebaiknya segera melakukan pemeriksaan ke dokter.
Luka infeksi yang tidak segera ditangani bisa menyebabkan kondisinya lebih memburuk, sehingga menyebabkan selulitis atau sepsis.
Luka infeksi yang masih dalam tahap ringan dapat diobati dengan menggunakan antibiotik, untuk mencegahnya menyebar.
Baca Juga: Komplikasi Selulitis dan Cara Mencegahnya, Penyakit Infeksi Bakteri
Antibiotik berbentuk krim digunakan untuk mengobati luka infeksi yang kecil dan obat oral diperlukan jika lukanya berukuran besar.
Apabila luka infeksi terjadi pada luka bekas operasi, dokter mungkin akan melakukan pemeriksaan dengan metode swab dan dicari penyebabnya melalui tes lab.
Luka infeksi akan dibersihkan dan diberikan obat untuk mengatasi masalah tersebut. (*)