Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan dari RSU Bunda Padang, dr Syntia Ambelina, Sp.OG menjelaskan apa saja penyebab ambeien pada wanita hamil.
Dalam liputan khusus GridHEALTH, Kamis (16/12/2021), ambeien pada ibu hamil disebabkan oleh pembesaran rahim, peningkatan volume darah, dan perubahan hormon.
Janin yang bertumbuh di dalam rahim ibu, memberikan tekanan yang berlebih pada area sekitar anus. Sehingga menyebabkan gangguan pada saluran darah.
“Hormon progesterone pada ibu hamil yang meningkat, nantinya bisa menyebabakn gerakan usus melambat daripada kondisi normal,” jelas dokter Syntia.
Sehingga tak heran, ibu hamil sering mengaku mengalami sembelit atau susah buang air besar dan mengharuskannya mengejan lebih keras.
Baca Juga: Mulai Sekarang Hentikan Kebiasaan Bermain Ponsel Saat BAB, Risikonya Terkena Ambeien!