Find Us On Social Media :

Risiko yang Bisa Terjadi, Jika Ambeien Saat Hamil Tak Segera Diobati

Ibu hamil berisiko terkena ambeien dan infeksi karena ambeien.

Lantaran gerakan usus yang melambat, ibu hamil mengalami sembelit yang menjadi penyebab ambeien, menurut dr Syntia Ambelina, Sp.OG, Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan RSU Bunda Padang.

“Akibat dari gerakan usus yang melambat ini, ibu hamil bisa terjadi konstipasi (ambeien) dan pada saat ingin BAB jadi mengejan lebih kuat,” kata dokter Syntia dalam liputan khusus GridHEALTH, Kamis (16/12/2021).

Mengejan terlalu kuat saat buang air besar, dapat merobek jaringan dinding di sekitar rektum atau anus.

Jika sudah seperti itu, ibu hamil akan merasakan nyeri, gatal, hingga pendarahan di anusnya karena ambeien.

Baca Juga: Sering Diabaikan saat Cek Kandungan, Ini Gejala Ambeien Pada Ibu Hamil

Ambeien pada ibu hamil perlu segera ditangani agar kondisinya tidak semakin parah dan membuatnya tak nyaman.