Find Us On Social Media :

Ditemukan Kasus Transmisi Lokal Varian Omicron, Diisolasi di RSPI Sulianti Saroso

Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi saat dijumpai di Kantornya, Selasa (20/4/2021).

GridHEALTH.id - Transmisi lokal virus Covid-19 varian Omicron telah ditemukan di Indonesia.

Hal itu diungkap langsung oleh Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tular Vektor dan Zoonotik, sekaligus Juru Bicara Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dr. Siti Nadia Tarmidzi.

Menurut Nadia dengan ditemukannya satu kasus transmisi lokal, kasus varian Omicron di Indonesia kini menjadi 47 kasus.

"Kami sampaikan adanya satu kasus transmisi lokal di Indonesia. Sehingga total hingga hari ini ada 47 kasus Omicron, yang terdiri dari 46 kasus merupakan imported cased dan satu kasus adalah transmisi lokal," paparnya.

Nadia mengatakan untuk kasus-kasus impor sudah langsung diketahui sehingga dapat dilakukan karantina untuk mencegah penyebarannya ke luar, juga tracing terhadap kontak eratnya.

Sementara untuk temuan satu kasus transmisi lokal menunjukkan terjadinya infeksi di antara anggota masyarakat di satu wilayah, meski tidak memiliki riwayat perjalanan ke luar negeri.

"Kasus transmisi lokal ini adalah seorang laki-laki, usia 37 tahun, tidak ada riwayat perjalanan ke luar negeri selama beberapa bulan terakhir, ataupun kontak dengan pelaku perjalanan luar negeri," ungkap Nadia.

Baca Juga: Karena Satu Tes Ini WNI Perempuan Positif Omicron Bisa Lolos Karantina