Find Us On Social Media :

4 Gejala Flu Perut Selain Diare, Penyakit Infeksi Akibat Virus

Flu perut menyebabkan diare.

GridHEALTH.id - Flu perut atau dikenal juga dengan gastroenteritis adalah peradangan usus.

Flu perut merupakan penyakit yang umum dialami oleh banyak orang dan rata-rata terjadi pada orang yang tinggal bersama-sama dengan orang lain, seperti asrama atau panti jompo.

Dilansir dari Mayo Clinic, Jumat (31/12/2021), flu perut disebabkan oleh virus yang bisa menyebabkan melalui makanan atau minuman, serta barang yang digunakan bersama.

Virus yang menjadi biang keladi flu perut yaitu norovirus dan rotavirus.

Baca Juga: Tanda-tanda Terkena Penyakit Infeksi Paru Pneumonia Bakteri, Periksa Ke Dokter Jika Mengalaminya

Konsumsi makanan yang setengah matang atau mentah seperti kerang, juga bisa meningkatkan risiko flu perut.

Begitu juga dengan kebiasan makan langsung menggunakan tangan tanpa mencucinya terlebih dahulu.