GridHEALTH.id - Terdapat beberapa penyebab kenapa seseorang bisa mengalami mata merah dan gatal.
Namun penyebab yang perlu diwaspadai adalah penyakir infeksi.
Sebab penanganan mata merah dan gatal yang disebabkan oleh penyakit infeksi tidak sesederhana seperti menggunakan dengan obat tetes mata yang dijual bebas.
Mengutip laman my.clevelandclinic.org (5/4/2021), penyakit infeksi mata dapat berasal dari banyak penyebab mulai dari virus, bakteri, parasit hingga jamur.
Gejalanya pun bervariasi tergantung penyebabnya, tetapi secara umum, infeksi memiliki daftar gejala yang lebih panjang jika dibandingkan dengan alergi.
Jadi, bagaimana kita tahu jika mata merah, gatal, dan berair yang dialami benar-benar disebabkan penyakit infeksi yang memerlukan diagnosis dan perawatan yang lebih serius?
Melansir laman eyecaresolutionsatl.com, selain mata merah, gatal, dan berair yang umum terjadi pada alergi dan infeksi mata, berikut adalah beberapa tanda tambahan bahwa kita benar-benar mengalami infeksi mata:
- Keluarnya cairan kental dari mata yang bukan air mata yang kita kaitkan dengan kondisi seperti hay fever
- Rasa sakit di sekitar mata dan perasaan ada debu atau pasir yang tersangkut di mata
Baca Juga: Penyakit Infeksi Akibat Lensa Kontak, 5 Kesalahan Ini Jangan Lagi Dilakukan
- Harus menyipitkan mata dalam cahaya karena kepekaan yang meningkat
- Radang kelopak mata atau benjolan kecil di sekitar pangkal bulu mata
Alergi tentu menjengkelkan dan bahkan bisa melemahkan bagi sebagian orang yang kurang beruntung.
Namun, infeksi mata membutuhkan diagnosis dan pengobatan yang tepat.
Lantas bagaimana mengetahui jenis infeksi mata yang dialami?
seperti dijelaskan diatas bahwa infeksi mata dapat disebabkan oleh virus, bakteri, dan bahkan jamur.
Sehingga sangat penting untuk memiliki penilaian dan diagnosis yang tepat dari dokter.
Beberapa kondisi dapat menyebabkan masalah penglihatan dan kerusakan pada struktur mata yang halus jika tidak ditangani dengan baik dan tepat.
Apakah kita memiliki masalah penglihatan, sindrom mata kering, alergi, atau infeksi mata?
Baca Juga: Hati-hati, Penggunaan Produk Riasan Mata Tak Berkwalitas Bisa Sebabkan Blefaritis
Berikut adalah beberapa infeksi mata yang umum dan tidak begitu umum:
- Konjungtivitis: Ini adalah infeksi virus atau bakteri mata yang sangat menular yang sering ditemukan pada anak-anak, pusat penitipan anak, dan pra-sekolah. Selain kemerahan dan gatal, itu juga menghasilkan cairan kental dari mata.
- Keratitis: Orang yang memakai lensa kontak rentan terhadap infeksi kornea ini. Bisa disebabkan oleh virus, bakteri, atau parasit.
- Uveitis: Uvea adalah lapisan tengah mata manusia, dan ketika meradang dapat menyebabkan rasa sakit dan masalah penglihatan. Hal ini sering dikaitkan dengan penyakit lain, seperti Lupus dan Rheumatoid Arthritis.
Jika kita tidak yakin apakah mata merah dan gata yang dialami disebabkan alergi atau infeksi mata, cobalah datang dan periksakan ke dokter.(*)
Baca Juga: Gejala dan Pengobatan Dakrioadenitis, Radang Kelenjar Air Mata