Find Us On Social Media :

6 Cara Merawat Rambut Agar Sehat dan Kuat, Tak Hanya Pakai Sampo

Merawat rambut agar sehat, kuat, dan berkilau.

GridHEALTH.id – Rambut yang sehat, kuat, dan berkilau merupakan hal yang diimpikan oleh banyak orang.

Akan tetapi, akibat lingkungan, gaya hidup, dan perawatan yang kurang tepat, menimbulkan masalah pada rambut.

Seperti ketombe, rambut yang kering dan bercabang, hingga kerontokan. Kerusakan yang terjadi di rambut mungkin awalnya tidak akan menimbulkan dampak yang besar, tapi lama-kelamaan akan menganggu.

Rambut yang berketombe, akan membuat kulit kepala terasa sangat gatal sehingga ingin menggaruknya terus-menerus. Tentunya jika dilakukan terlalu sering, menggaruk kepala akan cukup memalukan.

Meski ketombe merupakan masalah rambut yang paling umum terjadi, tapi juga menjadi yang susah untuk ditangani, dikutip dari Mayo Clinic, Jumat (21/01/2022).

Perawatan rambut yang tepat sangat dibutuhkan untuk mencegah masalah-masalah tersebut dan membuatnya sehat serta berkilau.

Dilansir dari American Academy of Dermatology (ADA), Jumat (21/01/2022), berikut ini tips perawatan rambut yang tepat agar rambut sehat, berkilau, dan kuat.

1. Hanya memberikan sampo di kulit kepala

Ketika keramas, tidak perlu memberikan sampo hingga ke ujung-ujung rambut. Cukup pijatkan sampo di kulit kepala saja.

Baca Juga: 13 Obat Alami Untuk Menghilangkan Kutu Rambut Anak, Aman Digunakan

Saat membilasnya, biarkan sampo mengalir di sepanjang rambut dan tahan keinginan untuk menggosokannya dengan sekuat tenaga.

2. Atur waktu keramas