Find Us On Social Media :

Ketik Keyword Ini di GMap Langsung Diarahkan ke Tempat Vaksinasi Covid-19 Booster Terdekat

Mudah temukan lokasi vaksin Covid-19 booster di DKI Jakarta hanya dengan ketik kata kunci ini, langsung diarahkan.

GridHEALTH.id - Untuk menemukan lokasi vaksinasi Covid-19 booster di Jakarta tidak sulit.

Karena lokasi vaksinasi Covid-19 booster sudah terintegrasi dengan aplikasi Google Map.

Jadi kita bisa mengetahui dimana lokasi terdekat, dan langsung diarahkan ke lokasi vaksinasi.

Tapi sayangnya, DKI Jakarta kini menjadi episentrum Covid-19 juga varian Omicron.

Apakah animo masyarakat DKI Jakarta untuk vaksin turun atau rendah?

Kolaborasi Jakarta Smart City dan Google

Saat ini Jakarta Smart City berkolaborasi dengan Google juga Dinas Kesehatan DKI Jakarta untuk menampilkan lokasi vaksinasi Covid-19 di Google Maps.

Berkat kolaborasi ini, jika kamu mencari lokasi vaksinasi Covid-19 pada Maps, maka akan terlihat titik-titik lokasi vaksinasi baik di Puskesmas maupun RSUD seluruh Jakarta.

Hal ini tentunya akan memudahkan kita untuk mengetahui informasi Puskesmas dan RSUD mana saja yang menyediakan pelayanan vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Sekolah Juru Penerang Makanan Awal Sejarah Peringatan Hari Gizi Tiap 25 Januari

Dalam kolaborasi kali ini, setiap kolaborator menjalankan perannya dengan baik. Sebagai pihak yang berwenang dalam penyelenggaraan vaksinasi di Jakarta, Dinkes DKI Jakarta menyediakan berbagai data seperti daftar nama, nomor telepon, serta alamat Puskesmas maupun RSUD yang melayani vaksinasi.

Sementara itu, Jakarta Smart City bertugas untuk mengisi data dan titik koordinat lokasi vaksinasi.