Find Us On Social Media :

Tak Banyak yang Tahu, Ini 5 Khasiat Luar Biasa Jeruk Nipis Untuk Kesehatan

Jeruk nipis termasuk bahan alami yang memiliki khasiat untuk kesehatan tubuh.

GridHEALTH.id - Jeruk nipis dikenal sebagai buah penambah cita rasa dari suatu masakan.

Tapi tahukah, lebih dari itu jeruk nipis memiliki khasiat yang luar biasa untuk kesehatan.

Buah berwarna hijau ini diketahui kaya akan vitamin C, antioksidan, dan nutrisi lain yang membuatnya bermanfaat untuk kesehatan.

Melimpahnya nutrisi dalam jeruk nipis dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh, mengurangi faktor risiko penyakit kronis, hingga menjaga kesehatan kulit.

Selain itu, jeruk nipis juga mengandung vitamin C, zat besi, kalsium, vitamin B6, tiamin, dan kalium.

Lantas apa saja khasiat  jeruk nipis untuk kesehatan?

Berikut diantaranya seperti dilansir dari laman WebMD (16/9/2020).

1. Mengurangi peradangan

Jeruk nipis mengandung antioksidan yang telah terbukti mampu melawan serangan radikal bebas.

Baca Juga: Jahe dan Daun Pepaya Disebut Efektif Obati Varian Omicron, Ini Faktanya

Selain itu, antioksidan dalam jeruk nipis juga dapat mengurangi peradangan dan bahkan membantu mencegah penyakit kronis.

2. Melindungi dari infeksi