Find Us On Social Media :

Cukup Minum Secangkir Tanpa Gula, Teh Hijau Bisa Bantu Menurunkan Berat Badan

Secangkir teh hijau untuk bantu menurunkan berat badan.

GridHEALTH.id - Teh hijau dikenal sebagai minuman yang memiliki khasiat untuk kesehatan.

Salah satu khasiat yang dipercaya dari bahan alami tersebut adalah dapat membantu menurunkan berat badan.

Diketahui kunci penurunan berat badan ada pada metabolisme tubuh.

Meski air putih dapat meningkatkan metabolisme juga, tapi kandungan pada teh hijau bisa berperan lebih dari itu.

Demikian yang dikatakan Stefani Sassos, MS, RDN, CDN, Ahli Gizi untuk Good Housekeeping Institute, dilansir dari laman Yahoo Life (4/2/2022).

"Teh hijau tentu bukan obat penurun berat badan. Tapi jika kita menyukai rasa dan menikmati saat meminumnya."

"Konsumsi teh hijau setiap hari dapat melengkapi rutinitas makan yang sehat dan membantu menurunkan berat badan secara bertahap," ujarnya.

Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa teh hijau mengandung kafein dan katekin (sejenis antioksidan) yang dapat menurunkan berat badan dengan meningkatkan metabolisme tubuh.

Tingkat metabolisme adalah jumlah kalori yang dibakar saat melakukan berbagai aktivitas fisik.

Baca Juga: Khasiat Ramuan Herbal Jeruk Nipis dan Teh HIjau, Berat Badan Bisa Turun

Dengan mengonsumsi teh hijau, maka metabolisme tubuh jadi lebih tinggi.

Menyeruput teh hijau sebelum berolahraga bisa menjadi stimulan yang baik untuk membakar lebih banyak kalori di tubuh.