Find Us On Social Media :

4 Tips Aman Memilih Kosmetik untuk Kulit Sensitif, Hindari Wewangian

Salah pilih kosmetik bikin wajah berjerawat.

GridHEALTH.id – Memilih produk kosmetik tidak boleh sembarangan, apalagi jika mempunyai tipe kulit sensitif.

Jika salah memilih, makeup yang harusnya mempercantik penampilan, malah dapat menimbulkan masalah pada kulit.

Melansir DermNet NZ, kulit sensitif adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan kondisi kulit dengan tingkat toleransi yang rendah terhadap kosmetik atau produk perawatan kecantikan yang lainnya.

Wanita lebih banyak melaporkan memiliki kulit wajah sensitif, jika dibandingkan dengan para pria.

Kulit sensitif menyebabkan kulit jadi lebih mudah bereaksi dengan produk-produk tertentu, seperti sabun, detergen, parfum, dan kosmetik.

Orang dengan kulit sensitif juga akan menyadari kulitnya kemerahan dan terasa gatal, meskipun sudah menghilangkan penyebab iritasi.

Selain itu, kulit sensitif juga cenderung lebih kering, terkadang muncul ruam, dan mudah berjerawat (acne prone), dilansir dari Healthgrades.

Kondisi kulit yang seperti ini, tentunya harus membuat seseorang berhati-hati saat memilih produk kosmetik yang akan digunakannya.

Kehati-hatian diperlukan untuk mencegah kerusakan kulit akibat penggunaan kosmetik yang salah.

Baca Juga: 5 Minyak Alami Ini Ampuh dan Sehat Untuk Merawat Kulit Sensitif

Berikut adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan terlebih dahulu oleh pemilik kulit sensitif sebelum membeli kosmetik.

1. Hindari produk yang terlalu berat