Find Us On Social Media :

Jangankan Pada Bayi Menggunakan Gurita Pada Ibu Usai Melahirkan Tidak Dianjurkan

Bayi tidak dianjurkan menggunakan gurita.

GridHEALTH.id - Gurita adalah semacam kain yang mengikat perut.

Di Indonesia biasa digunakan pada bayi baru lahur dan ibu baru melahirkan.

Konon katanya gurita supaya perut tidak buncit dan masuk angin.

Alih-alih membawa manfaat, ternyata gurita justru bisa membahayakan.

Pada Bayi

Melansir dari Kompas, penggunaan gurita justru berpotensi menekan perut bayi.

Sehingga, bisa membuat bayi kesulitan bernapas.

Pemakaian gurita yang terlalu ketat juga akan menekan lambung.

Membuat bayi merasa tidak nyaman.

Baca Juga: Masih Suka Merokok Saat Buka Puasa? Jika Ya, Darah Anda akan Mengental

Pemakaian gurita juga berpotensi menghambat pertumbuhan organ tubuh bayi.

Tanpa gurita bayi justru lebih leluasa bergerak.