Find Us On Social Media :

Jangan Sampai Tertular Covid-19, Lakukan Ini Supaya Anak Mau Pakai Masker

Anak usia 2 tahun ke atas pakai masker untuk cegah penularan covid-19.

GridHEALTH.id - Infeksi virus Covid-19 bisa terjadi pada siapa saja, termasuk anak-anak.

Meski keparahan Covid-19 pada anak jarang, namun hal ini bukan berarti tidak mungkin terjadi.

Untuk itu sebagai orangtua yang baik, kita baiknya membantu anak-anak terhindar dari penyakit tersebut.

Langkah kecil yang bisa orangtua lakukan adalah mengajarkan betapa pentingnya pemakaian masker ketika diluar rumah saat masa pandemi ini.

Diketahui menurut laman Mayo Clinic (13/2/2021), dengan memakai masker yang dikombinasikan dengan prokes lain seperti mencuci tangan dan menjaga jarak, kita dapat memperlambat penularan Covid-19.

Baik penularan Covid-19 dari orang lain ke anak atau anak ke orang sekitar.

Melansir laman idai.co.id, masker untuk menangkal Covid-19 tidak hanya digunakan pada orang dewasa tapi pada anak juga.

Berdasarkan rekomendasi, anak usia 2 tahun ke atas sudah diperbolehkan memakai masker untuk mencegah Covid-19 saat berada diluar rumah.

Semenetara untuk anak dibawah 2 tahun cukup menggunakan face shield.

Baca Juga: 5 Cara agar Kulit Bersih Bebas Komedo, Salah Satunya Gunakan Masker Wajah Ini

Jangan khawatir, sebab masker tidak akan mengurangi masuknya oksigen yang akan dihirup oleh anak.

Menurut penjelasan Prof. Dr. dr. Soedjatmiko, SpA(K), M.Si  kepada GridHEALTH.id (19/4/2022), molekul oksigen dan karbondioksida sangat kecil sehingga bisa menembus pori-pori masker.