Find Us On Social Media :

Waspada, Pada Tahap Ini Diabetes Bisa Memicu Penyakit Jantung

Penyakit jantung bisa terjadi kapan pada penyandang diabetes.

GridHEALTH.id - Penyandang diabetes diketahui berisiko tinggi mengalami berbagai komplikasi kesehatan, termasuk penyakit jantung.

Hal ini dikarenakan diabetes bisa menyebabkan kerusakan saraf yang mengontrol jantung.

Selain itu, penyandang diabetes juga umumnya mengembangkan kondisi lain seperti tekanan darah tinggi serta peningkatan kolesterol jahat dan trigliserida tinggi.

Dimana semuanya itu diketahui dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.

Orang dengan diabetes juga lebih mungkin mengalami gagal jantung karena jantung tidak dapat memompa darah dengan baik.

Hal ini dapat menyebabkan pembengkakan di kaki dan cairan menumpuk di paru-paru, sehingga sulit untuk bernapas.

Lantas kapan diabetes bisa berubah menjadi penyakit jantung?

Menurut perawat diabetes terdaftar, Susan Cotey, lebih dari dua pertiga penderita diabetes akhirnya akan mengalami beberapa bentuk neuropati, yang menyebabkan kerusakan pada saraf yang mengontrol jantung.

"Gejala kerusakan saraf yang mengontrol jantung seringkali tidak dirasakan," ucap Cotey.

Baca Juga: Deretan Penyakit yang Diungkap Lewat Mata, Kanker Hingga Diabetes

Karena itu, penyandang diabetes perlu mengelola gejala penyakitnya dengan baik dan belajar untuk lebih peka dengan perubahan yang ada di tubuh.

"Jika penyandang diabetes memiliki gejala serangan jantung, segera laporkan ke dokter. Jangan menunggu untuk melihat apakah rasa sakitnya hilang," ucap Cotey.